TEST KOMPETENSI DOSEN BAHASA INGGRIS PUSAT PENGEMBANGAN BAHASA UIN SYAHADA PADANGSIDIMPUAN

UPT. Bahasa UIN Syahada Padangsidimpuan Berita TEST KOMPETENSI DOSEN BAHASA INGGRIS PUSAT PENGEMBANGAN BAHASA UIN SYAHADA PADANGSIDIMPUAN

Senin 25 – 27 Juli 2022, Pusat Pengembangan Bahasa UIN SYAHADA mengadakan test kompetensi dosen bahasa inggris. Tes terdiri dari dua bentuk, tes kompetensi akademik dgn pola toelf based test Dan tes kompetensi mengajar melalui micro teaching. Tes kompetensi yg pertama bertempat di Laboratorium komputer UIN SYAHADA, sementara untuk Tes kompetensi mengajar dilakukan di ruang meeting room P2B.

Test ini di ikuti khusus dosen bahasa Inggris dengan tujuan untuk mengetahui dan mengevaluasi kualitas dan kemampuan mengajar dosen-dosen bahasa inggris di P2B.

Dengan adanya test ini diharapkan sebagai evaluasi bagi kompetensi dosen2 bahasa Inggris dapat terukur, baik cakap secara akademik maupun kecakapan dalam pembelajaran.

Hasil tes ini nanti akan digunakan juga sebagai salah satu indikator bagi penempatan dosen yang mendapatkan kesempatan menghandle dua kelas intensif bahasa.

Hal ini dilakukan dalam rangka menyambut mahasiswa baru UIN Syahada Padangsidimpuan Tahun akademik 2022/2023. Dosen-dosen P2B perlu melakukan upgrade keilmuan dan kemampuan, sehingga bisa dinyatakan siap untuk membina kebahasaan mahasiswa sesuai harapan lembaga.

Melalui tes ini juga diharapkan dosen2 bisa mengetahui kemampuan mereka dan dapat melakukan perbaikan pada dua kompetensi tersebut.

Tes kecakapan akademis yang dilakukan sudah berbasiskan TOEFL test, sehingga dosen2 bahasa Inggris di P2B memang dianggap sudah layak untuk menjadi dosen2 bahasa yang bisa dibanggakan oleh lembaga. Bagi dosen2 yang masih memilki score antara 475 – 525 tentunya diharapkan dapat upgrade kemampuan dalam tes-tes kompetensi berbasis TOEFL yang akan dilakukan secara rutin di P2B. Target TOEFL yang diharapkan dimiliki oleh dosen2 bahasa adalah 550 atau setara dengan IELTS 6.5. Hal ini tentu perlu latihan dan perjuangan, P2B akan selalu berupaya melakukan upgrade kemampuan dosen dan berbuat yang terbaik buat dosen-dosennya demi kemajuan lembaga.

Categories:

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Related Posts

Pengumuman Ujian TOEFL dan TOAFL Mahasiswa NIM 20 Sesi 1-8 dan Percepatan
Kepala UPT Bahasa UIN Syahada Padangsidimpuan memanfaatkan RAKER KPB PTKI untuk merajut Kerjasama
Konsorsium Pusat Bahasa (KPB) Perguruan Tinggi Keagamaan Islam (PTKI) menghelat Rapat Kerja di Samarinda, Kalimantan
Pembukaan Ujian TOEFL dan TOAFL Mahasiswa NIM 20 di UIN Syahada
Padangsidimpuan, 06 Mei 2024 — Hari ini, puluhan mahasiswa dari NIM 20 berkumpul di UIN