Rapat Bulanan Evaluasi Program Kegiatan

UPT. Bahasa UIN Syahada Padangsidimpuan Berita Rapat Bulanan Evaluasi Program Kegiatan

Pusat Pengembangan Bahasa UIN Syekh Ali Hasan Ahmad Addary Padangsidimpuan kembali mengikuti rapat rutin bulanan evaluasi penggunaan anggaran dan program kegiatan. Rapat rutin kali ini dilaksanakan di aula Fakultas Dakwah dan Ilmu Komunikasi. Kepala P2B tidak berkesempatan hadir pada kegiatan rapattersebut, namun tetap menghadirkan pengganti agar bisa melaporkan anggaran dan kegiatan di P2B serta tidak ketinggalan informasi. Untuk itu, Rita Fitri Tinambunan, kembali hadir bersama para undangan rapat lainnya. Kegiatan ini merupakan agenda rutin setiap bulannya dalam rangka melakukan evaluasi dan pengawasan terhadap penggunaan anggaran dan melakukan kontrol pada kegiatan yang da di unit kerja masing-masing. P2B telah melaksanakan kegiatan yang diamanahkan sebanyak 70%. Dari 26 buah kegiatan yang diberikan kepada P2B, 3 kegiatan berupa workshop akan dilaksanakan pada bulan Juli 2022, namun 2 kegiatan, yakni kegiatan placement test bahasa Arab, bahasa Inggris, TOEFL dan TOAFL dilaksanakan sesuai dengan jadwal yang telah ditetapkan yakni pada bulan Agustus 2022 karena bersesuaian dengan kalender akademik. Hal ini dilakukan karena kegiatan ini berkaitan dengan mahasiswa baru. Semoga kegiatan yang diamanahkan daam dilaksanakan dalam waktu yang telah ditentukan dan dapat dilaksanakan dengan semaksimal mungkin.

Trying to make it better and better.
P2B siap menyongsong UIN SYAHADA yang cerdas berintegritas dalam teoantropoekosentris.
By. ESHA

 

Categories:

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Related Posts

Signing of the Work Plan Between the UPT Language Center of UIN Syekh Ali Hasan Ahmad Addary Padangsidimpuan and the North Sumatra Language Center at Le Polonia Hotel, Medan
Medan, October 24, 2024 – The State Islamic University (UIN) Syekh Ali Hasan Ahmad Addary
Kunjungan Kerja ke 4 lembaga Pendidikan dan Pelatihan di Wilayah Sumatera Utara
Medan, Rabu, 23 Oktober 2024 – Unit Pelaksana Teknis Bahasa (UPT Bahasa) Universitas Islam Negeri
UPT Bahasa UIN Syahada Padangsidimpuan ikuti Seminar dalam rangka Semarak kan BIPA  di Sumatera Utara
Medan, Kamis 24 Oktober 2024, BIPA atau Bahasa Indonesia bagi Penutur Asing merupakan program pembelajaran